CARA MEMBUAT ES LILIN TANPA MENGGUNAKAN KULKAS / FREEZER
Panas-panas gini enaknya makan Es Lilin.... tapi ga ada kulkas / freezer...gimana ya...?
Tenang saja...ada solusi nya, dengan Es Batu dan garam kita bisa bikin Es Lilin... caranya mudah...bahkan anak-anak pun bisa membuatnya....
Mau tau cara nya ?
Ok...pertama mari kita siapkan alat dan bahan dan bahan yang dibutuhkan.
Bahan :
1. Sirup / Nutrisari
2. Gula pasir
3. Air matang
4. Plastik Es Lilin
5. Es Batu
6. Garam
Alat :
1. Ember plastik ukuran sedang
2. Baskom plastik ukuran sedang
3. Sendok
4. Gelas biasa / gelas ukur (optional)
5. Palu (optional)
Setelah alat dan bahan nya tersedia, yang dilakukan adalah sebagai berikut :
- Membuat larutan sirup, dengan mencampur sirup dengan air matang di baskom plastik (jumlah dan rasa nya sesuai selera), tambahkan gula jika dibutuhkan.
- Masukkan larutan sirup ke plastik Es Lilin dengan gelas / gelas ukur (jika diperlukan) kemudian diikat.
- Siapkan Ember, pecahkan es batu (dengan palu) menjadi bongkahan-bongkahan yang sedang (tidak terlalu kecil)
- Tambahkan garam secukupnya ke dalam ember yang berisi es
- Masukkan larutan sirup yg sudah dibungkus di plastik es lilin ke dalam ember yg berisi es batu dan garam. Letakkan di bagian agak dasar.
- Siap-siap berolah raga. Putar-putar ember ke kanan dan ke kiri (sudut putaran 90° hehehe) berulang-ulang sampai tangan pegel... eh...cuma sekitar 10-15 menit aja kok. Bisa dilakukan bergotong royong sambil bernyanyi seperti gambar diatas.
- Setelah Es Lilin mengeras, ambil kemudian bilas dengan air dingin agar rasa asin dari garam hilang.
- Es Lilin siap untuk dinikmati....
Gimana, mudah kan...
Ok...sampai disini dulu...nanti dilanjut dengan kegiatan-kegiatan yang lain.
0 Komentar:
Posting Komentar
Berlangganan Posting Komentar [Atom]
<< Beranda